GP RIDER

Saturday, February 12, 2011

Modifikasi Robotic Jupiter MX 135LC


Yamaha Jupiter MX 135LC, The Javanese Iron Horse
Maksud judul di atas, simpel Siswo Winoto, sang modifikator adalah kuda lumping besi. "Hal itu menonjolkan kreativitas modifikator Purwokerto dalam berkreasi. Di mana konsep itu memadukan duck fighter, teknologi dan culture," bukanya.

Modifikator beken disapa Wiwin ini bukan asal cuap atau ngecap. Nuansa budaya alias culture memang begitu kental secara bentuk. Desain bodi sangat mencirikan bentuk ebeg alias kuda lumping. Tengok aja congor depan macam ebeg yang doyan makan beling.

Padahal komponen lampu depan, Wiwin comot headlamp New Jupiter Z. Inilah racikan kombinasi antara teknologi dan culture yang dimaksud modifikator yang buka praktik di Jl. Sunan Ampel No. 5, Pabuaran, Purwokerto ini.

Bagian belakang dibuat panjang. Namun Wiwin justru suka desain motor milik Hansen Kurniawan, putra pengusaha super market RITA yang kondang di Jawa Tengah ini. "Saya malah suka desain kedodoran seperti ini. Seperti streetfighter Amerika yang memang suka swing arm panjang seperti modif blink-blink ala negro," cuap Wiwin yang berkulit hitam.
Wiwin tak hanya mengumbar bentuk. Namun juga sudah aplikasi komponen masa kini. Contohnya switch kontak tombol seperti mobil Eropa yang cukup dipencet dengan tombol dan mesin akan otomatis menderu.

Modifikasi yang dilakukan juragan Win's Paddock ini juga memakai high tech dalam soal sensor. Lampu motor bakal menyala sendiri dalam kondisi gelap. Gak perlu pencet atau geser tombol lampu. Namun lampu akan otomatis menyala jika sensor motor mengetahui lingkungan sekitar sudah kekurangan cahaya.

Juga ada sensor start engine. Selain bisa dipencet manual, start engine juga dapat dilakukan lewat sensor tepuk tangan. Sekali tepuk pada jarak 1 meter, mesin akan otomatis hidup.  (motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI
Ban depan: Bridgestone 110/70-17
Ban belakang: Bridgestone 190/70-17 
Swing arm: R1
Knalpot: WP Product

Honda CBR250R INDONESIA



Launching Honda CBR250R di Indonesia Lebih Awal Dari India!

Jakarta - Di India, Honda sudah berani gembar-gembor bakal meluncurkan Honda CBR250R pada bulan April mendatang. Tapi di Indonesia, PT Astra Honda Motor (AHM), masih malu-malu.

"Tenang, bentar lagi kok. Sabar aja kenapa?" kekeh orang dalam AHM pada MOTOR Plus. "Tinggal bentar lagi, sedang kita hitung hari baiknya," lanjutnya saat dihubungi lewat telepon pagi tadi (11/2).

Trus, kapan dong pastinya? "Yang pasti kita lebih awal dari India. Kalaupun mundur sampai April, tetap akan lebih duluan dari India," lanjutnya.

Sedang untuk indennya, di Indonesia memang belum dibuka. "Baru buka setelah launching," ungkap sang narasumber yang ogah tenar ini. Beda dengan di India yang sudah buka inden, dan sudah menerima lebih dari 1.800 unit pesanan.

Honda CBR250R yang bakal diluncurkan di Indonesia ini mengusung mesin 250cc satu silinder.  Mesin mengadopsi teknologi twin cam (DOHC) tapi masih dilengkapi roller rocker arm.

Spek ruang bakarnya over square diyakini memudahkan motor diajak lari spontan, tapi tetap efisien karena dilengkapi pemasok bahan bakar injeksi PGM-Fi.

Satu lagi yang patut diacungi jempol adalah aplikasi rem Antilock Bracking system (ABS) yang pertama pada sepeda motor 250cc. Umumnya piranti pengereman canggih ini hanya digunakan pada motor berkapasitas mesin besar

Honda CBR150R PHILIPINA



Honda Jual CBR150R di Philipina Rp 30,6 Jutaan

Tak seperti di Indonesia yang memilih memasukan Honda CBR250R. Di Philipina, Honda malah lebih memilih menjual CBR150R. Sejak awal tahun 2011, Honda CBR150R sudah mulai mengaspal di Philipina.

Data dari website resmi Honda Philipina menyebutkan harga jualnya ditetapkan pada 150 ribu Peso, atau sekitar Rp 30,6 jutaan. Lebih murah ketimbang harga jual importir umum di Indonesia yang menjualnya di atas Rp 35 jutaan.

Spesifikasi yang dilepas untuk pasar Philipina tak ada yang berbeda dengan versi Thailand. Pasalnya, motor sport berfairing ini memang didatangkan langsung dari Thailand dalam bentuk completely built up (CBU) dari Thailand.

Bentuknya sudah menggunakan desain terbaru. Desain ini sepintas mirip Honda CBR250R, hanya dimensinya sedikit lebih kecil. Tentunya disesuaikan dengan mesinnya yang tak sebesar Honda CBR250R.

Di Philipina, varian ini melengkapi line up motor sport Honda yang sudah lebih dulu beredar. Yaitu Honda TMX 155, Honda CB 110 dan trail Honda CR 200 yang menggunakan mesin serupa Honda Tiger. 

Kawasaki Z1, 1973 & Z1000


Kawasaki Z1 & Z1000, Antara Nenek Moyang Superbike dan Generasi Terbaru!
Ohio - Anda pecinta superbike? Berarti anda harus tau tentang Kawasaki Z1 keluaran tahun 1973 yang layak disebut sebagai nenek moyangnya superbike.

Motor ini menggunakan mesin DOHC 903cc yang menghasilkan 82 dk di 8.500rpm. Dengan dikombinasikan transmisi 5 speed, Kawasaki Z1 mampu belaju hingga 210 km per jam! Cukup kencang bukan?

Nah, sebagai pembanding, mari sandingkan dengan generasi terbarunya. DNA Z1 masih melekat kuat pada Kawasaki Z1000. Tapi tentunya perjalan teknologi selama hampir 30 tahun membawa banyak perbedaan.

Jika di tahun 1973 Z1 bergaya vintage dengan kontur membulat, kini Z1000 bergaya naked yang bertampang buas khas moge masa kini. Bersenjatakan mesin 4 silinder 1.043cc, motor ini memiliki tenaga sebesar 138dk di 9.600rpm.

Kedua motor ini telah menulis sejarah dalam silsilah superbike. Kini, sebuah Kawasaki Z1 tahun 1973 yang telah direstorasi dan sebuah Z1000 tengah dipamerkan di museum AMA Motorcycle Hall of Fame. Tujuannya adalah untuk mengenang sejarah awal mula superbike di dunia.

Sayangnya kedua motor ini akan menjadi hadiah undian untuk event AMA Vintage Motorcycle Days. Soalnya penjualan tiket ini akan disumbangkan sepenuhnya untuk biaya operasional museum AMA Motorcycle Hall of Fame

MH Motorcycle SPAIN


MH7 Naked 125 dari Spanyol, Pakai Mesin Yamaha V-Ixion?
Spanyol - Menurut produsennya, MH7 Naked 125 ini memang dibuat untuk menyasar market motor sport entry level di Eropa. Tak heran bila kapasitas mesinnya hanya 125cc saja.

Tapi yang menarik adalah, mesin 125cc yang dipakainya sekilas mirip seperti mesin Yamaha V-Ixion. Bentuk cover bak koplingnya hampir sama, bahkan posisi filter olinya pun sama. Blok silinder dan head-nya juga sama.

Mesin MG (kiri) dan V-ixion tampak luar sama persis
Wah, ternyata mesin yang dipakai MH7 Naked 125 berasal dari Minarelli-Yamaha 125cc. Basic mesin yang sama dengan yang digunakan Yamaha V-Ixion dan Yamaha Jupiter MX. Mesinnya sama-sama 4 tak, SOHC, 4 klep dengan liquid-cooled, bedanya hanya di kapasitas ruang bakarnya yang memang lebih kecil. Pantas saja sama!

Sedang kelengkapan lainnya, benar-benar berbeda dengan Yamaha V-Ixion. Sasisnya sama-sama deltabox hanya saja bentuknya berbeda. Suspensi depannya sudah upsidown dan swing arm gambot ala moge.

Bentuk peleknya pun unik dengan palang 10 dan dua disk brake, di roda depan dan belakang. Desain bodinya pun lebih gagah. Tankinya kekar ala Yamaha Byson, tapi buntutnya tampil sederhana layaknya motor India Bajaj Pulsar.

KTM 125 Duke INDIA


Di India KTM 125 Duke, Pakai Mesin 200cc!
India - KTM Duke tertangkap kamera ketika sedang melakukan tes di Pune, India. Awalnya, media lokal mengira motor dalam foto adalah KTM Duke 125 yang telah dilaunching di Intermot.

Namun tidak sedikit juga yang meragukan hal tersebut. Pasalnya dimensi motor ini nampak terlalu besar untuk motor berkapasitas 125cc.

Rajiv Bajaj yang merupakan putra pemilik perusahaan motor India ini mengamini hal tersebut. "Ini adalah KTM Duke 200 yang hanya akan dijual di India" Cetusnya. Motor ini nantinya akan mengisi segmen premium Bajaj di India.

Sebagai patokan, KTM Duke 125 memiliki tenaga sebesar 15 dk. Sedangkan KTM Duke 200 diharapkan dapet menghasilkan tenaga diatas 20dk hingga 25dk.

Kapasitas Duke 200 yang lebih besar, diperkirakan didapat dari pembesaran silinder mesin 125cc DOHC pendingin air milik Duke 125.

Duke 200 diperkirakan dijual antara INR 1.2-1.5 Lakh atau sekitar Rp 23,4 juta- Rp 32,4 juta dalam kurs rupiah. Harga ini dua kali lebih mahal dibanding Pulsar series. Namun tentunya KTM Duke menjanjikan komponen yang lebih berkualitas serta nama besar KTM bukan?

Wah, kalau benar-benar 200cc, akan lebih cocok masuk Indonesia. Kapasutas mesin 125cc dengan harga diatas Rp 30 jutaan rasanya terlalu mahal untuk pasar motor sport tanah air. Tapi kalau 200cc, tidak terlalu jauh dibandingkan dengan Honda CBR150R atau malah Ninja 250R.

Yamaha Motor Australia


Sambut YZF-R15, Yamaha Obral YZF-R125 di Australia
Tampilan YZF-R15 (kanan) terlihat lebih besar dan fairing menyerupai Yamaha R1 
Yamaha di Australia menurunkan harga jual YZF-R125. Motor sport dengan mesin serupa Yamaha Vixion ini dijual tak lebih dari 5.999 AUD, atau sekitar Rp 53 jutaan.

Potongan harga ini berlaku untuk semua stok Yamaha YZF-R125 versi 2009 yang dijual di Australia dan selama persediaan unit masih ada.

Seperti dilaporkan Autoevolution, turunnya harga ini ada kaitannya dengan rencana Yamaha yang akan meluncurkan motor sport baru YZF-R15 bermesin 150cc di negeri kanguru itu.

Seperti pernah diberitakan sebelumnya, YZF-R15 terbaru sedang dilakukan pengetesan di beberapa negara. Salah satunya adalah India.

Motor bergenre sport full fairing ini akan menggunakan mesin yang masih satu keluarga dengan Yamaha V-Ixion. Salah satu pembedannya adalah transmisi yang digunakan oleh YZF-R15 sudah 6 speed.

Wah, agaknya YZF-R15 akan menjadi model global untuk entry level Yamaha di dunia. Seandainya masuk di Indonesia, bisa jadi saingan CBR150R 

Modifikasi Motor Yamaha Vixion Terbaru 2011

Modifikasi Motor barusan abis ngeliatfoto modifikasi motor vixion ternyata kreasi para modder motor yamahalumayan bikin ngiler nih. Yang jelas dalammodifikasi motor yamaha vixion banyak hal yang perlu kita ketahui sebelum memulainya, mulai dari metode kelistrikan, speed racing, body, lampu/speedometer/kopling/stang/kunci/busi/footstep, knalpot, Modifikasi Gear Rasio, Alarm/klakson sampai modifikasi accesories umum.  Nah kalau semua itu sudah kita pahami tinggal butuh kreasi yang brilian lagi deh buat modifikasi motor yamaha vixionkesayanganmu menjadi lebih powerfull.
Dari hasil hunting hunting berbagai hasil kreasi modifikasi motor yamaha vixion bisa kamu lihat dan kamu nilai sendiri di bawah ini dalam kreasi foto modifikasi yang keren.
yamaha vixion modifikasi
modder vixion
modif yamaha vixion
yamaha vixion
modifikasi vixion
modif vixion
Ada kata kata bijak yang mengatakan motor yang enak dipakai pasti kenceng sebaliknya motor kenceng belum tentu enak dipakai apalagi buat ngecengin cewek cantik :) , so buat kamu yang masih penasaran dalam modifikasi motor vixion mu bisa bergabung dihttp://www.forum-vixion.com tempat berkumpulnya para modder yamaha vixion seindonesia, dijamin banyak berita terkini yang bisa kamu dapetin disana buat modifikasi motor vixion .

Tuesday, February 1, 2011

Berani Malu Karena Senang Motifnya


Hanyua main cutting sticker dan sedikit ubahan. Undertail yang rapi (kanan)
KOMPAS.COM - Kalau tulisan Yamaha, baik di fairing maupun di lengan ayun (swing arm) tidak ada, Anda  pasti mengira sepeda motor ini Yamaha. Karena, mulai dari warna dan tulisan besar "Fiat" mengingatkan kita pada tim MotoGP Fiat-Yamaha. Terlebih tipikal angka "26", ciri dari nomor start Valentino Rossi yang memakai "46".
Asli sepeda motor ini Kawasaki Ninja 250R milik Ayung Keun Song yang kerap disapa Mr Song. Angka 26, katanya nomor wajib militer waktu di Korea dan ia senang dengan motif tim Fiat Yamaha, selain simpel, juga terkesan kencang dan elegan. Dan ia ingin ciri Kawasaki seperempat liter ini tetap tampak.
Ubahan bodi digarap Pakdhe Cutting Stiker, Yogyakarta dibantu Imam Susanto, Supervisor Serivce Kawasaki Purwokerto yang begitu gape soal modifikasi. Garapan mereka begitu halus karena semua sisi dikerjakan serius.
Di sini sang modifikator hanya mngubah pada tangki dan buritan. Seperti tangki memainkan ornamen kondom agar sedikit gembung. Sedang bagian belakang dan bawahnya masih bawaan asli.
Sedang bagian buritan digunakan bahan fiber sebagai penutup jok. Modelnya bikin sendiri dengan menonjolkan aksen lancip dan rapat. Sehingga detail bodi secara keseluruhan jadi terlihat selaras. Dan undertail ikut dipermak, membuat tampilan jadi lebih sip.

Ninja Berbaju Yamaha R6

Gambar
Jakarta - Yudha sepertinya ingin memastikan jika motornya menjadi yang terhebat.
Lantas, ia pun memodifikasi motor kesayangan yakni Kawasaki Ninja 150 R jebolan 2008 miliknya menjadi Yamaha R6.

Untuk proyeknya, Yudha yang juga tinggal di Bekasi ini mempercayakan seutuhnya kepada pemilik bengkel modifikasi Tauco Custom, Topo Goedel Atmodjo untuk menonjolkan aura sporty yang menawan.

"Saya hanya coba membantu Yudha dalam mewujudkan mimpinya untuk menjadikan motor sporty miliknya lebih menjadi sporty," ujar Topo ketika ditanya oleh detikOto beberapa hari lalu.

Tanpa banyak tindakan Topo langsung mengerjakan keinginan yang empunya hajat. Tampilan warna hijau yang telah menjadi ciri khas Kawasaki tidak dihilangkan dari tubuh motor Kawasaki Ninja 2008 ini.

Dragon TT Atila 1000R



Dragon TT Atila 1000R Berlengan Ayun Unik

MOTOYE/MBIKE/AUTOBLOG
SPANYOL, KOMPAS.com — Ketika pameran EICMA di Milan, Italia 2010, sepeda motor konsep Dragon TT Atila 1000R ini telah mengundang perhatian pengunjung. Kendaraan ini lahir dari kolaborasi dua perusahaan di Spanyol, yakni Dragon TT (perancang) dan rumah modifikasi MotoYE.
Prototipe ini dibekali mesin 1.000 cc EXUP yang sudah dimodifikasi dari basis Yamaha R1. Jantung pacu itu teronggok di sasis Yamaha GTS 1000, yang menampilkan salah satu desain pertama RADD dari James Parker. Orang yang baru-baru ini telah menciptakan Mission Motors R, superbike bertenaga listrik.
Tenaga mesin telah ditingkatkan untuk menghasilkan 160 HP, kemudian sasis diperingan dan sistem rem depan diaplikasi dari Yamaha GTS yang telah dimodifikasi dan sangat enteng dengan kampas rem Brembo.
Keunikan dari moge yang tampilannya bagaikan robot ini tampak pada bagian depan menggunakan lengan ayun dan hub-centre steering di sisi kiri sehingga menarik perhatian di jalan. Sokbreker pun tunggal yang berdiri di atas lengan ayun.
Rancangan depan Dragon TT Atila melahirkan kontroversi. Tampilan bagian ujung terkesan agresif dan tampak seperti sepasang "taring" yang siap menggigit aspal. Trus, velg model palang tiga dengan ukuran 120/60/17 depan dan 180/50/55/17 belakang.
Kalau ada yang berminat, Atila ini dilepas dengan banderol Rp 457 juta lebih (50.665 dollar Amerika).

MOTOR TERBESAR DIDUNIA

Midalu Motor Bermesin Raksasa 2.500cc



CEKO, TRIBUN - FGR, pabrikan sepeda motor asal Ceko tampil menggegerkan dunia dengan sebuah sepeda motornya yang spektakuler. Namanya Midalu 2500 V6, mesinnya 2.500cc berkonvigurasi V6. Dahsyat!
Mesin 2.500cc ini diklaim sebagai mesin sepeda motor terbesar di dunia. Terbesar yang bukan hasil modifikasi atau menggunakan mesin mobil. Tapi benar-benar mesin yang dikembangkan untuk sepeda motor.
Midalu 2500 V6 menggunakan mesin berpendingin air dengan kapasitas mesin bersih 2.442cc. Konfigurasinya V6 dengan sudut 90 derajat. Dengan 6 silinder yang dimilikinya, power yang dihasilkan cukup besar.
Dalam keadaan standar saja, FGR mengklaim mampu menghasilkan tenaga hingga 240 Dk dan torsi hingga 200 Nm. Sensasinya dipastikan seperti menunggang sebuah mobil hanya dengan dua roda.
Bahkan bila dibandingkan dengan pacuan World Superbike pun tenaganya masih lebih besar. Di WSBK, power mesin 1.000cc yang sudah dioprek hanya mencapai 170 sampai 190 Dk saja.

Meski mesinnya besar, namun konsumsi bahan bakarnya diyakini tetap irit. FGR mengklaim satu liter bahan bakar bisa dipakai untuk menempuh jarak 12,5 kilometer.
Saat ini Midalu 2500 V6 masih dalam pengetesan dalam bentuk prototype. Dan bila dalam perjalannya ada investor yang mau membiayai tidak menutup kemungkinan akan diproduksi masal secara terbatas

Merah Putih Elegan


MEMILIKI sepeda motor sport full variasi, sudah barang tentu akan membuat motor tercinta tampil lebih menarik dipandang mata. Apalagi jika pilihan makin memberikan kesan berbeda, tentu akan semakin membuat motor kita makin elegan

Kendaraan Tercepat Dunia


Headline
INILAH.COM, Jakarta - Menurut Xinhua, kereta api penumpang modifikasi umum konvensional China baru-baru ini mencetak rekor kecepatan baru 486 km per jam. Berikut kendaraan tercepat dunia.
Jenis-jenis kereta api di negara lain yang telah mencapai kecepatan tinggi. Yakni, kereta TGV Perancis yang dimodifikasi khusus mencapai 574,8 km per jam selama tes 2007. Kereta magnetis Jepang melaju pada kecepatan 581 km per jam pada 2003.
Kecepatan itu dengan mudah mematahkan kecepatan mobil tercepat dunia. Namun tak bisa dibandingkan dengan pesawat tercepat. Berikut daftar kendaraan tercepat dalam sejarah.
Mobil tercepat yakni Thrust SSC (mobil supersonic dengan kecepatan 1.227.986 km per jam). Mobil ini mencetak rekor itu di jalur satu 1.600 meter di Black Rock Desert, Nevada pada 1997.
Mobil produksi tercepat, Bugatti Veyron Super Sport memiliki kecepatan mencapai 431.072 km per jam. Mobil ini muncul pada 2010.
Sepeda motor (resmi) tercepat, BUB Lucky 7 Streamliner mampu melaju pada kecepatan 591.244 km per jam. Motor ini mencetak rekornya di Bonneville Speedway, Utah pada 2009.
Sepeda motor (tak resmi) tercepat, Top Oil-Ack Attack Streamliner mampu melaju pada kecepatan 605.697 km per jam. Rekor ini dicetak di Bonneville Speedway, Utah pada 2010. Perahu tercepat, ‘Spirit of Australia’ mampu melaju dengan kecepatan 511,13 km per jam pada 1970.
Helikopter tercepat, Westland Lynx 800 G-Lynx mampu melaju pada kecepatan 401 km per jam pada 1986. Pesawat ruang angkasa berawak tercepat, Apollo 10 mampu melaju pada kecepatan 39.896 km per jam pada 1969. [vin]

YAMAHA BISON

Ragam Yamaha Byson Sesuai Selera Pemiliknya

MOTOR PLUS/DAVID/BOYO/YUDI
JAKARTA, KOMPAS.com - Bentuk Yamaha Byson dengan ban besar dan setang Fatbar sebenarnya sudah macho. Tapi oleh sang pemilik seperti Made Andy darim Kalimantan Barat, Rudi Tanumihardjo asal Jakarta dan Abdul Rahim dari Depok, tampilan sepeda motor sport Yamaha itu perlu dibikin lebih berotot.
Konsep bolt-on Made yang tinggal di Sanggau, Kalimantan Barat berkeinginan Bysonnya bergaya streetfighter. urusan modifikasi dipercayakan pada Berkat Motor (BM) di Tangerang, Banten. "Konsep yang diterapkan bolt-on, jadi tidak ada yang perlu dipotong," tegas Rudy Gunawan, owner BM.
Hanya, lanjut Rudy, karena 'baju' Byson terlalu ramping, maka ditambah menggunakan fiberglass agar bisa mencuat ke luar dengan tampilan agak menyiku. Dan pemasangannya tak perlu memotong cover lain dan dudukan bautnya masih pakai cover tutup samping. Untuk mengisi kekosongan di bawah tangki dibikin deltabox pakai fiberglass, termasuk juga tutup cover bawah mesin dengan desain mengambil dari Deinese.
Agar lebih kekar, pelek standar diganti punya moge Suzuki GSX400. Hanya ukuran belakang 18 inci lebih besar ketimbang depan 17 inci.Dipilihnya pelek GSX karena Made ingin pakai double disk di depan.
Minimalis Beda dengan Rudi Tanumihardjo. Ia merasa bagian bawah Byson perlu dipermanis lagi karena tak imbang antara tangki yang besar, tapi di bawahnya melompong. Selain engine cover, juga dibikin side cover sehingga membuat di seputar mesin jadi lebih penuh.
Karena ada penambahan bodi tentu berefek pada bobot kian berat dan tenaga pun berkurang. Di sini Rudi mengganti CDI dengan yang tidak ada limiternya. Tak cuma itu, koil standar ikut diganti dengan buatan Scorpio.
Rasa India Sementara Rahim ingin sepeda motornya seperti Byson India bernama Fazer yang kuat dengan fairing di depan.Kebetulan ia punya banyak teman di negeri sari, sehingga bisa pesan satu set bodi Fazer.
Begitu datang, enggak langsung dipasang karena enggak ada dudukannya. Dibuatkanlah breket dengan cara yang sedikit beda. Pertama, bagian rangka yang akan ditempeli breket dikasih semacam penambahan daging dengan cara dilas. Baru kemudin di bor supaya breket bisa dibaut.
Untuk lampu belakang, Rahim memilih punya Kawasaki ZX-6 karena bentuknya yang modern. Supaya tidak merusak bodi asli, dibikinkan bodi baru dari fiber sebagai rumahnya. jadi, deh. (Nurfil/Eka)

Mobil Penyapu Ranjau Paku


ADI DWIJAYADI Mobil khusus razia paku jalanan, Selasa (25/1/2011) di halaman Polda Metro Jaya. Sejak 2007, Direktorat Lalulintas Polda Metro Jaya melakukan modifikasi mobil golf menjadi mobil khusus razia paku jalanan.
JAKARTA, KOMPAS.com — Sekilas kendaraan kecil bernomor polisi 9514 .VII itu mirip sebuah mobil yang biasa dikemudikan di lapangan golf (golf car). Namun, jangan salah, mobil ini oleh Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Metro Jaya telah dimodifikasi menjadi mobil khusus untuk merazia ranjau paku.